REPUBLIKA.CO.ID, KENDARI -- Pembangunan tahap tiga masjid raya Konawe Selatan meliputi pekerjaan dinding dan pemasangan lantai keramik dipercepat agar dapat digunakan saat Shalat Idul Fitri 1435 Hijriah.
Kepala Dinas PU dan Tata Ruang Konsel Saala di Kendari, Kamis, mengatakan pekerja dikerahkan siang malam untuk mengejar waktu pelaksanaan Shalat Idul Fitri yang tinggal menghitung hari.
"Untuk sementara saya berkantor disini sehingga setiap saat dapat memantau kemajuan pekerjaan masjidyang luasnya 42x42 meter bujur sangkar," kata Saala.
Pembangunan Masjid Raya Konawe Selatab memasuki tahap tiga penganggaran. Item pekerjaan dengan pagu anggaran Rp4 myliar lebih adalah pasangan lantai keramik, dinding dan aksesories masjid seperti qubah.
Saala yang juga mantan Kepala Bagian Pembangunan Setda Konawe Selatan mengatakan pekerjaan pemasangan lantai keramik, kusen serta dinding dapat dirampungkan dalam waktu sepekan.
"Insyah Allah dapat digunakan pada Shalat Idul Fitri. Pemasangan lantai keramik seluas 42 meter persegi sudah 70 persen, sehingga dalam sepekan ke depan sudah 100 persen. Kecuali dinding baru sebatas pemasangan batu bata," katanya.
Selain itu, area parkir juga menjadi bagian yang dikerjakan oleh Dinas PU.
"Lokasi ini semua diratakan dengan alat berat milik PU. Harapannya kendaraan jamaah, baik roda dua maupun roda empat dapat terparkir dengan baik. Begitu juga akses jalan dari jalan raya menuju masjid juga dikerjakan dalam waktu singkat," kata Saala optimis.