Kamis 22 May 2014 19:23 WIB

Delegasi 11 Negara Kunjungi Surabaya

Rep: RR Laeny Sulistywati/ Red: Yudha Manggala P Putra
Tugu Surabaya
Foto: Tahta Aidilla/Republika
Tugu Surabaya

REPUBLIKA.CO.ID,  SURABAYA -- Sebanyak 24 pejabat tingkat menengah dan tinggi dari 11 negara di Afrika dan Kawasan Timur Tengah berkunjung ke Balai Kota Surabaya, Jawa Timur (Jatim), Kamis (22/5).

Lawatan tersebut merupakan bagian dari rangkaian kegiatan Indonesia, Africa and Middle East Technical Cooperation Program on Good Governance (IAMTCP-GG) yang diselenggarakan pada 19-23 Mei 2014 di Jakarta dan Surabaya.

Negara-negara yang mengirimkan wakilnya di antaranya, Sudan, Yaman, Palestina, Liberia, Mozambik, dan Gambia. Elain itu ada pula Madagaskar, Tunisia, Libya, Irak, dan Mesir.

"Forum ini akan fokus pada topik reformasi birokrasi, peningkatan akuntabilitas, pemberantasan korupsi, dan pelibatan masyarakat dalam peningkatan tata kelola pemerintahan,’’ kata Direktur Timteng Kementerian Luar Negeri (Kemlu) Indonesia Febri A Ruddiyard, Kamis (22/5).

Dia menambahkan, kunjungan ini dimanfaatkan para peserta sebagai ajang saling bertukar pengalaman. Di Indonesia, pemerintah daerah dipandang sebagai ujung tombak implementasi tata pemerintahan yang baik (good governance). Oleh karenanya, delegasi dari Afrika dan Timur Tengah diajak melihat secara langsung penerapannya di masing-masing kota.

Lebih lanjut dia menjelaskan, pemilihan Kota Surabaya dan Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini sebagai narasumber berdasarkan seleksi yang dilakukan Kamlu dan Kementerian Pendayaagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kemenpan dan RB). Hasilnya, Surabaya memang dinilai layak dijadikan lokasi menimba pengalaman bagi para delegasi.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement