Rabu 02 Apr 2014 22:54 WIB

Forkopimda Aceh Gelar Dzikir Akbar Pemilu Damai

 Jamaah berdoa saat mengikuti acara
Jamaah berdoa saat mengikuti acara "Dzikir Nasional" di Masjid At-Tin, Jakarta, Selasa (31/12). (Republika/Yasin Habibi)

REPUBLIKA.CO.ID, BANDA ACEH -- Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Aceh akan menggelar dzikir akbar di Masjid Raya Baiturrahman Banda Aceh, Minggu (6/4) guna terwujudnya pelaksanaan Pemilu Legislatif 2014 secara damai.

"Kami mengimbau seluruh elemen masyarakat, instansi pemerintah daerah/vertikal, partai politik dan calon anggota legislatif menghadiri dzikir dan doa bersama agar terselenggaranya pemilu damai," kata Asisten III Setda Aceh Muzakkar di Ruang Sekda Aceh di Banda Aceh, Rabu.

Dijelaskannya, dzikir dan doa bersama yang dipusatkan di masjid kebanggaan masyarakat Aceh itu dijadwalkan akan dipimpin langsung oleh Pimpinan Dayah/pesantren Mudi Samalanga H Tgk Hasanoel Basri.

Ia mengatakan, dzikir akbar pemilu damai di Masjid Raya Baiturraham Kota Banda Aceh itu diperkirakan akan dihadiri sekitar 11.000 jamaah.

"Semua kita berharap dengan dzikir dan doa bersama ini, Allah dapat mengabulkan keinginan terselenggaranya Pemilu legislatif 9 April 2014 berjalan dengan aman dan damai," katanya.

Selain doa bersama, acara tersebut juga akan diisi dengan shalawat Badar dan pembacaan Alquran oleh Hamli Yunus, Tausiyah oleh Tgk H Hasanoel Basri dan ditutup dengan doa oleh ustad Al Ansyari.

Pemilu Legislatif di provinsi berpenduduk sekitar lima juta jiwa itu diikuti 15 partai politik yang terdiri dari 12 partai nasional dan tiga partai lokal.

Adapun tiga partai lokal yang ikut berpartisipasi dalam Pemilu Legislatif untuk tingkat DPRK dan DPRA itu adalah Partai Damai Aceh (PDA), Partai Nasional Aceh (PNA) dan Partai Aceh (PA).

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement