Sabtu 08 Mar 2014 13:55 WIB

Konser Kemanusiaan Palestina Juga Untuk Bentuk Opini

Rep: Dyah Ratna Meta Novi/ Red: Bilal Ramadhan
Pengungsi Palestina di Jalur Gaza.
Foto: AP/Hatem Moussa
Pengungsi Palestina di Jalur Gaza.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA-- Ketua Harian Komite Nasional untuk Rakyat Palestina (KNRP)  Pusat Caca Cahyaningrat mengatakan, konser kemanusiaan KNRP Peduli Bencana di Hongkong  akan  berlangsung di Islamic Kasim Tuet Memorial College 22 Tsui Wan Street Chaiwan, Ahad (9/3) ini.

Konser ini, ujar Caca, selain untuk  menggalang dana bagi membantu rakyat Palestina, juga menggalang opini masyarakat dunia terhadap kondisi yang terjadi di Palestina. Seluruh rakyat Palestina  hidup di daerah-daerah pengungsian dan hidup sangat memprihatinkan.

"Saat ini ada sekitar satu  juta pengungsi yang hidup di Gaza,  Palestina hidup terisolir kembali. Mesir menutup perbatasan Rafah,"kata Caca.

Sebanyak dua juta warga Palestina, terang Caca,  hidup di pengungsian sekitar wilayah Tepi Barat yakni Jordan, Libanon, dan Suriah. Pengungsi yang keadaannya tragi berada di  Kamp Yarmouk Suriah. Selain Konser Kemanusiaan, lanjut Caca, nanti  akan diisi Pemutaran Film Palestina, lelang amal, bazar, orasi dan penampilan penyanyi reliji Opick.

"Tarif tanda masuk konser sebesar 75 HKD atau sekitar Rp 100 ribu. Tiket ini  sudah habis terjual pada Januari 2014 lalu," ujar Caca.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement