Selasa 04 Mar 2014 17:31 WIB

Polisi Selidiki Pencurian Mobil di Halaman Pemkab

 Garis Polisi (ilustrasi)
Foto: Antara/Arif Pribadi
Garis Polisi (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, KUDUS -- Aparat Kepolisian Resor Kudus, Jawa Tengah, masih menyelidiki kasus pencurian mobil yang terparkir di halaman Pemerintah Kabupaten Kudus, Selasa.

Polres Kudus juga sudah menerjunkan tim identifikasi di lokasi hilangnya mobil kijang berpelat nomor K 9307 AB milik pegawai negeri sipil (PNS) Pemkab Grobogan yang bernama Djomo (54) yang terparkir di halaman Pendopo Kabupaten Kudus.

"Hingga kini, kami masih melakukan penyelidikan kasus pencurian mobil di halaman Pemkab Kudus tersebut," kata Kapolres Kudus, AKBP Bambang Murdoko melalui Kasat Reskrim, AKP Sulkhan, di Kudus, Selasa.

Berdasarkan keterangan korban, katanya, mobil dalam kondisi terkunci, ketika ditinggal pemiliknya untuk menemui salah seorang pegawai di lingkungan Sektretariat Daerah Kudus.

Hingga kini, kata dia, kasus pencurian mobil selama Januari--Maret 2014 tercatat sebanyak lima kasus dan sepeda motor sebanyak 11 kasus, delapan di antaranya merupakan kasus murni pencurian, selebihnya kasus penggelapan dan salah ambil sepeda motor.

Ia berharap, pemilik kendaraan bermotor untuk ektra hati-hati dan memastikan kendaraan yang ditinggalkan dalam kondisi terkunci dengan aman.

Korban pencurian, Djomo (54) mengaku, mengetahui mobilnya hilang dicuri sekitar pukul 09.30 WIB.

Kedatangannya ke Pemkab Kudus, katanya, untuk bertemu salah satu pejabat di lingkungan Pemkab Kudus untuk keperluan kedinasan.

"Pintu mobil juga sudah dikunci semua," ujar warga asal Desa Bandungharjo, Kecamatan Toroh, Grobogan.

Kasi Bina Trantib pada Satpol PP Kudus, Sukrin Subiyakto mengungkapkan, korban tiba di Kantor Pemkab Kudus sekitar pukul 09.15 WIB.

Selanjutnya, kata dia, mobil diparkir di timur pendopo.

Hanya saja, kata dia, karena sekda yang hendak ditemui sedang rapat, maka korban pulang sekitar pukul 09.30 WIB dan mendapati mobilnya sudah tidak ada di tempat parkir.

Beberapa tahun yang lalu, sejumlah tempat parkir di lingkungan Pemkab Kudus dilengkapi kamera CCTV (closed circuit television) guna mempermudah pengungkapan kasus pencurian maupun tindak kejahatan lainnya.

Akan tetapi, ia menambahkan, kamera CCTV tersebut beberapa tahun terakhir sudah tidak berfungsi, mengingat kasus pencurian sepeda motor yang pernah terjadi juga tidak terekam peralatan modern tersebut.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement