Sabtu 22 Feb 2014 19:34 WIB

Kebakaran Hutan Batam Nyaris Melalap Permukiman Warga

Kebakaran hutan
Foto: blogspot
Kebakaran hutan

REPUBLIKA.CO.ID, BATAM -- Kebakaran hutan di perbatasan Sekupang dan Batuaji sekitar Seitemiang Kota Batam, Sabtu siang, meluas dan hampir mendekati permukiman warga. Namun, api kemudian berhasil dipadamkan.

"Kebakaran mulai nampak sejak sekitar pukul 10. 00 WIB. Awalnya kecil. Namun, karena tiupan angin kencang, akhirnya api membesar dan mendekati permukiman," kata warga, Harya Lubis, Sabtu.

Ia mengatakan warga yang melihat api membesar bergotong royong melakukan pemadaman dan melokalisir api agar tidak sampai membakar permukiman penduduk.

"Kami butuh waktu lama untuk memadamkan, sebelum dibantu tim pemadam yang datang setelah sekian lama terjadi kebakaran. Akhirnya api padam dan tidak sempat membakar permukiman," kata dia.

Harya mengatakan kondisi rumput, semak-semak, dan pepohonan di hutan kawasan tersebut sudah mengering karena tidak terjadi hujan dalam dua bulan terakhir.

Selain di perbatasan Sekupang dan Batuaji, kebakaran juga terlihat di sekitar hutan kawasan Kibing, Tembesi.

"Kebakaran sebenarnya sudah terjadi sejak beberapa hari ini. Sebelumnya sudah berhasil dipadamkan. Namun, hari ini api muncul lagi," kata warga Rindang Garden, Kibing, Tembesi, Mulyana.

Ia mengatakan sejumlah mobil pemadam kebakaran dari Pemkot Batam dan BP Batam sudah menuju lokasi dan berupaya memadamkan api.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement