Senin 17 Feb 2014 07:27 WIB

John Kerry Temui 4 Menteri Indonesia, Ada Agenda Apa?

Rep: Dessy Suciati Saputri/ Red: Muhammad Hafil
Menlu AS John Kerry (melambai) mengunjungi Masjid Istiqlal, Jakarta Pusat, ditemani Imam Besar masjid itu, KH Ali Mustafa Yakub (ke tiga kiri), Ahad (16/2).
Foto: ANTARA FOTO/Fanny Octavianus/ama/14.
Menlu AS John Kerry (melambai) mengunjungi Masjid Istiqlal, Jakarta Pusat, ditemani Imam Besar masjid itu, KH Ali Mustafa Yakub (ke tiga kiri), Ahad (16/2).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Menteri Luar Negeri AS, John Kerry, mengunjungi Indonesia selama tiga hari dalam lawatannya ke Asia. Kerry yang sudah berada di Indonesia ini berencana untuk menghadiri Sidang Komisi Bersama (SKB) ke-4 Menteri Luar Negeri RI Marty Natalegawa serta Menlu AS, Senin (17/2). 

Agenda ini dilakukan untuk meningkatkan kerjasama bilateral antara kedua negara. Selain itu dalam Sidang Komisi Bersama ini nantinya akan membahas isu-isu terkait dengan keamanan, perdagangan dan investasi, pendidikan, perubahan iklim dan lingkungan hidup, serta energi.

Kerry juga dijadwalkan akan menandatangani kesepakatan bersama MoU kerjasama triangular dan MoU South-South. Selain itu, ia juga akan menandatangani kesepakatan bersama terkait pemberantasan penyelundupan hewan liar dan konservasi hewan liar. 

Kunjungannya kali ini merupakan kunjungan Kerry yang ke dua kalinya ke Indonesia. Sebelumnya, Kerry datang ke Bali untuk menghadiri KTT APEC pada Oktober 2013 lalu.

Dalam kunjungannya ke Jakarta ini, Kerry juga telah mengunjungi masjid Istiqlal di Jakarta didampingi oleh imam besar Ali Mustafa Yaqub pada Ahad (16/2) kemarin. 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement