Kamis 16 Jan 2014 06:51 WIB

Hotel Kaisar Terbakar 22 Mobil Pemadam Dikerahkan

Petugas pemadam kebakaran berusaha memadamkan api yang membakar sebuah restoran cepat saji di Stasiun Gambir, Jakarta Pusat, Jumat (27/12).
Foto: Antara
Petugas pemadam kebakaran berusaha memadamkan api yang membakar sebuah restoran cepat saji di Stasiun Gambir, Jakarta Pusat, Jumat (27/12).

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA--Dinas Pemadam Kebakaran (DPK) Provinsi Jakarta mengerahkan 22 unit mobil pemadam kebakaran guna mengatasi kebakaran di Hotel Kaisar, Duren Tiga, Jakarta.

Berdasarkan informasi yang dihimpun di sekitar lokasi, kebakaran yang terjadi Kamis sekitar pukul 4.30 WIB tersebut berasal dari lantai 6 dan 7 hotel.

Dinas Kebakaran menggunakan alat "skylift" untuk menjangkau lokasi yang diduga sebagai titik api.

Pihak hotel belum dapat dikonfirmasi mengenai proses evakuasi tamu, namun sejumlah orang tampak berkumpul di area halaman parkir hotel yang dijaga pihak keamanan.

Hingga berita diturunkan, asap masih terlihat keluar dari dua lantai paling atas hotel tersebut, belum dapat dikonfirmasi apakah api sudah padam sepenuhnya.

Sementara lalu lintas Jalan Pasar Minggu arah Pancora yang berada dekat lokasi praktis tersendat, sedangkan Jalan Duren Tiga Raya tidak dapat dilalui kendaraan.

 

sumber : antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement