Senin 13 Jan 2014 19:13 WIB

Sejumlah Wilayah di Depok Kebanjiran

  Sejumlah warga melakukan aktivitas ketika banjir menggenangi pemukiman di Desa Gotakan, Panjatan, Kulon Progo, Yogyakarta, Jumat (20/12).   (Antara/Sigid Kurniawan)
Sejumlah warga melakukan aktivitas ketika banjir menggenangi pemukiman di Desa Gotakan, Panjatan, Kulon Progo, Yogyakarta, Jumat (20/12). (Antara/Sigid Kurniawan)

REPUBLIKA.CO.ID, DEPOK -- Hujan deras sepanjang Senin mengakibatkan sejumlah wilayah di Kota Depok, Jawa Barat, terendam air dan tanggul Kali Laya di Cimanggis yang jebol membuat semakin parah banjir.

Akibat banjir yang melanda sejumlah wilayah Depok, banyak warga yang terhambat aktivitas dan tidak masuk kerja. "Saya tidak masuk kerja hari ini karena rumah saya terendam banjir," kata Muhammad, warga kampung Lio Depok, Senin (13/1).

Ia mengatakan hujan yang terus mengguyur sepanjang Minggu dan Senin menyebabkan rumahnya terendam air hingga 50 cm. "Tapi Senin sore banjir mulai surut dan tinggal bersih-bersih," ujarnya.

Wilayah Depok yang dilanda banjir yaitu Taman Duta dan juga Bukit Cengkeh, Cimanggis, akibat jebolnya Kali Laya. Banjir di daerah tersebut merupakan langganan setiap tahun.

Sementara itu Wali Kota Depok Nur Mahmudi Ismail langsung terjun ke lokasi banjir akibat tanggul Kali laya yang jebol.

"Kita bergerak secepat mungkin, dan seresponsif mungkin, untuk mempercepat perbaikan, agar air dapat mengalir dari hulu ke hilir," katanya.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement