Senin 30 Dec 2013 17:55 WIB

Pemkot Bekasi Batalkan 'Car Free Night' di Malam Tahun Baru

Tahun Baru/ilustrasi
Foto: xyz.co
Tahun Baru/ilustrasi

REPUBLIKA.CO.ID, BEKASI -- Dinas Perhubungan Kota Bekasi, Jawa Barat, membatalkan rencana pemusatan perayaan malam tahun baru di Jalan Ahmad Yani dengan konsep bebas dari kendaraan bermotor.

"Sepertinya sulit mengadakan perayaan tahun baru di Jalan Ahmad Yani dengan konsep car free night, dan kepolisian menganggap bisa menganggu pengguna jalan umum," ujar Kadishub Kota Bekasi Supandi Budiman, di Bekasi, Senin (30/12).

Menurut dia, keberatan dari Satuan Lalu Lintas Polresta Bekasi Kota terkait rencana penutupan Jalan Ahmad Yani merupakan masukan bagi pihaknya. "Hal itu merupakan masukan bagi kami agar ke depan bisa kita perbaiki lagi," katanya.

Supandi mengaku akan memindahkan kegiatan perayaan tahun baru 2014 ke area Pusat Perbelanjaan Mega Bekasi Hypermal yang juga terletak di Jalan Ahmad Yani, Bekasi Selatan. "Karena bagaimana pun, kami perlu memfasilitasi Pemkot Bekasi untuk menyatakan selamat tahun baru ke publik," katanya.

Adapun kegiatan di lokasi tersebut dilakukan pihaknya dengan bekerja sama melalui pihak ketiga yakni Satoe Production. "Konsep acaranya lebih banyak melibatkan peran pelajar di Kota Bekasi melalui panggung kreasi seni," kata perwakilan penyelenggara, Afry.

Menurutnya, puncak perayaan tahun baru akan ditandai dengan pesta kembang api dengan 2.650 letusan. "Mungkin ini bisa jadi kembang api terlama dalam perayaan tahun baru di Bekasi," ujarnya.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement