Sabtu 28 Dec 2013 14:34 WIB

Tabrak Pejalan Kaki, Koantas Bima Dirusak Warga

Rep: Wahyu Syahputra/ Red: Djibril Muhammad

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Minibus Koantas Bima 102 dirusak warga setelah menabrak seorang pejalan kaki di Jalan KS Tubun, sekitar 09.30 WIB, Sabtu (28/12).

Kasat Lantas Jakarta Pusat, Kompol Sakat mengatakan, pelaku masih dalam pengejaran. "Ia kabur setelah menabrak korban," katanya, Sabtu (28/12).

Berawal dari, Minibus Koantas Bima 102 Jurusan Tanah Abang-Ciputat berjalan dari arah Tanah Abang. Koantas Bima bernomor polisi B 7676 DG itu melaju dengan kecepatan tinggi.

Sesampainya di Jalan KS Tubun, Tanah Abang Jakarta Pusat tepatnya di depan Masjid An-Nur, Minibus hilang kendali. Minibus miring ke kiri dan menabrak seorang laki yang sedang berdiri di trotoar jalan.

Warga yang melihat kejadian tersebut langsung melakukan tindakan merusak kendaraan tersebut. Beruntung, pelaku melarikan diri sehingga tidak dihakimi massa.

Sementara, Saadi (40 tahun) langsung dilarikan ke RSCM Jakarta Pusat. Hingga kini, warga Jalan An-Nur no 29 RT 02/02, Tanah Abang, Jakpus masih dalam perawatan dokter.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement