Selasa 10 Dec 2013 14:44 WIB

Konsep Baru Metromini

New Metromini AC mirip dengan bus TransJakarta.
Foto: Republika/Halimatus Sadiyah
New Metromini AC mirip dengan bus TransJakarta.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- PT Citibus Intermoda memperkenalkan prototipe Metromini berbahan bakar gas New Metromini di halaman Balai Kota DKI, Jakarta Pusat.

"New Metromini ini ukurannya lebih besar dari Kopaja AC, kapasitas mencapai 40 orang dengan tempat duduk untuk 22 orang. Nantinya, bus ini juga akan melintas di jalur busway Transjakarta," kata Presiden Direktur PT Citibus Intermoda Marulam Hutabarat di Balai Kota, Jakarta Pusat, Selasa (10/12). 

Dalam konsep barunya, kata dia, Citibus akan membiayai 100 persen peremajaan Metromini tanpa mengambil alih kepemilikan. Sehingga para pemilik Metromini dapat memiliki unit-unit kendaraan yang sudah diremajakan. 

"Sementara itu, Metromini menyerahkan tata kelola sepenuhnya kepada Citibus yang akan mengoperasikan bus-bus baru ini selanjutnya dan berbagi hasil dengan para pemilik Metromini terdahulu," ujar Marulam. 

Dia menuturkan, program peremajaan bus tersebut akan berjalan secara bertahap dalam kurun waktu selama lima tahun. Dengan total target tiga ribu unit yang akan diimpor utuh dari Cina. "Sampai dengan saat ini sudah ada 20 pengusaha Metromini yang sudah bergabung," tutur Marulam. 

Bus baru tersebut, sambung dia, akan dilengkapi dengan pendingin udara, televisi, wifi, dan sistem Global Positioning System (GPS). Selain itu, New Metromini juga akan berintegrasi dengan Transjakarta dan Kopaja. 

Citibus akan menggaji para pengemudi dan kernet secara bulanan di atas Upah Minimum Provinsi (UMP). Bahkan, dengan asuransi kesehatan, Jamsostek dan bonus prestasi. Sehingga mengutamakan kesejahteraan para pengemudi. 

"Para penumpang merasa aman dan nyaman, tepat waktu, serta tak ada lagi supir tembak, ugal-ugalan, ngetem atau pun kejar setoran," tambah Marulam. 

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement