Kamis 07 Nov 2013 10:47 WIB

Alex Noerdin Dilantik Lagi Jadi Gubernur Sumatra Selatan

Alex Noerdin
Foto: ROL/Fafa
Alex Noerdin

REPUBLIKA.CO.ID, PALEMBANG -- Menteri Dalam Negeri Gamawan Fauzi resmi melantik pasangan Gubernur dan Wakil Gubernur Sumatera Selatan yakni Alex Noerdin dan Ishak Mekki pada Kamis melalui rapat paripurna istimewa DPRD provinsi setempat.

Rapat paripurna istimewa itu dipimpin Ketua DPRD Sumatera Selatan, Wasista Bambang Utoyo di Palembang, Kamis di gedung Palembang Sport Convention Center.

Wasista mengatakan, pada rapat paripurna istimewa hari ini ditetapkan agenda tunggal yakni pelantikan gubernur dan wakil gubernur Sumsel. Gubernur dan wakil gubernur Sumsel yang dilantik itu diharapkan bisa melaksanakan janji-janjinya, katanya.

Para tamu yang datang pada pelantikan gubernur dan wakil gubernur Sumsel itu sejumlah menteri seperti Menteri Kelautan dan Perikanan, Menteri Koperasi dan UKM, Menteri Perumahan Rakyat dan Menteri Pemuda dan Olahraga.

Kemudian mantan gubernur Sumsel, Rosihan Arsyad dan Syahrial Oesman dan Ketua Umum DPP Partai Golkar Aburizal Bakrie, lima gubernur yang datang dan tamu undangan lainnya.

Sebagaimana diketahui pasangan calon gubernur-wakil gubernur Sumsel Alex Noerdin-Ishak Mekki menang pada pemilihan suara ulang Pilkada, 4 September lalu dengan selisih 58.630 suara dari pasangan Herman Deru-Maphilinda Boer yang berada di urutan kedua berdasarkan hasil penghitungan suara, setelah dihitung semuanya oleh Mahkamah Konstitusi.

Pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Alex Noerdin-Ishak Mekki memperoleh 1.447.799 suara, Herman Deru-Maphilinda Boer 1.389.169 suara, selanjutnya Eddy Santana Putra-Anisja Djuita Supriyanto 507.149 suara, dan Iskandar Hasan-Hafisz Tohir meraih 341.278 suara.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement