REPUBLIKA.CO.ID, SUKABUMI -- Pemerintah Kota (Pemkot) Sukabumi meminta warga memelihara keberadaan gerbong kereta Sukabumi-Bogor. Hal ini terkait rencana pengoperasian kembali kereta Bogor-Sukabumi mulai 9 November mendatang.
Wakil Wali Kota Sukabumi, Achmad Fahmi, mengatakan warga harus menjaga keberadaan kereta Sukabumi-Bogor yang akan segera dioperasikan. Upaya tersebut dilakukan agar layanan kereta di jalur tersebut dapat terus bertahan.
Diterangkan Fahmi, moda transportasi kereta sangat dibutuhkan warga Sukabumi. Pasalnya, selama ini warga hanya mengandalkan transportasi di jalan raya yang seringkali dilanda kemacetan lalu lintas.
Advertisement