Rabu 06 Nov 2013 16:54 WIB

Jokowi: Waduk Sunter Bakal Dikeruk Hingga Lima Meter

Jokowi di Republika
Foto: ROL/Fian Firatmaja
Jokowi di Republika

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo (Jokowi) mengatakan pihaknya terus melakukan pengerukan Waduk Sunter Selatan di Jakarta Utara hingga mencapai kedalaman lima meter.

"Berpuluh-puluh tahun waduk ini tidak dikeruk sehingga sekarang kedalamannya hanya dua meter. Kita terus usahakan kedalamannya bisa capai lima meter," kata Joko Widodo di sela-sela peninjauan pengerukan Waduk Sunter Selatan, Jakarta, Rabu (6/11).

Menurut dia, dengan pengerukan Waduk Sunter Selatan tersebut dapat mengurangi banjir di kawasan utara dan pusat Ibukota. Ia mengatakan Waduk Sunter Selatan nantinya berfungsi sebagai tempat penampungan air hujan selama musim hujan yang melanda ibukota.

Dalam kesempatan tersebut, mantan Walikota Solo menyaksikan dan meninjau proses pengerukan di Waduk Sunter Selatan yang dilakukan 20 eskavator.

Berdasarkan pantauan di lapangan, 20 alat berat tersebut sedang mengeruk lumpur maupun sampah yang terbenam di dasar waduk itu. Sementara untuk Waduk Sunter Utara menggunakan penyedot lumpur.

Tidak hanya Waduk Sunter Selatan yang dikeruk melainkan waduk lainnya juga seperti Waduk Tomang, Waduk Bojong, Waduk Sunter, Waduk Teluk Gong, Waduk Melati, Waduk Rawa Babon, Waduk Pedongkelan, Waduk cengkareng, Waduk Grogol, Waduk Don Bosco, Waduk Pegangsaan 2, dan Waduk Bujana Tirta.

Pengerukan ditargetkan rampung akhir tahun ini sehingga waduk tersebut dapat menampung air secara maksimal. Sedangkan untuk pengerukan waduk-waduk tersebut diperkirakan menghabiskan dana sebesar Rp 1 miliar hingga 2 miliar.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement