Kamis 17 Oct 2013 16:09 WIB

Yuk Ikutan Nutrisari W'Dank Bajigur

Kompetisi Nutrisari W'Dank Bajigur
Foto: Dedi Sofiansyah/Rep
Kompetisi Nutrisari W'Dank Bajigur

REPUBLIKA.CO.ID,BANDUNG -- Ini Merupakan event kompetisi street marketing yang diikuti mahasiswa dari berbagai universitas di Kota Bandung. Event ini digelar secara serentak di kota-kota besar di Jawa Barat.

Dikemas dengan tema cultural marketing games dimana para peserta harus melakukan kegiatan marketing yang smart, cerdik dan efektif serta membawa budaya khas Jawa Barat, sebagai misi awareness dari Nutrisari W’Dank Bajigur.

Para peserta dibagi menjadi kelompok atau regu, dan mereka akan menjelajahi tempat-tempat yang merupakan simbol budaya khas Jawa Barat yang ada di Kota Bandung dengan memakai alat transportasi umum. Mereka hanya dibekali uang secukupnya sebagai modal awal, produk dan hadiah bagi para konsumen yang membeli Nutrisari W’Dank Bajigur. Selain itu mereka diharuskan untuk melakukan aktifitas marketing agar produk yang mereka bawa yaitu Nutrisari W’Dank Bajigur dapat dikenal oleh masyarakat.

Jelas bahwa event ini akan sangat seru dan kompetitif karena hadiah bagi para pemenang juga sangat besar. Adapun kriteria penilaian adalah strategi marketing, jumlah akhir produk yang terjual, awareness yang diukur dari media sosial (twitter) #wdankgamejabar #IndonesiaBanget dan kehebohan kostum serta kekompakan tim.

Tidak hanya itu, dengan hadirnya Nutrisari W’Dank sebagai simbol minuman khas asli Indonesia, membuat tradisi dan budaya Indonesia lebih terangkat dan terpandang di mata masyarakat Indonesia sendiri bahkan dunia, terlebih bagi para pemuda generasi bangsa.

Jadi tunggu tanggal mainnya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement