Rabu 02 Oct 2013 04:56 WIB

Perempuan Tua Ini Tertabrak Kereta dan...

Jenazah (ilustrasi)
Foto: photoshelter.com
Jenazah (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, Jatminah bin Karjo (50 tahun), wanita yang beralamat di RT 01/02, Bonang, Demak, Jawa Tengah ini tewas setelah tubuhnya tertabrak kereta api di perlintasan Kereta Api (KA) Percetakan Negara, Paseban, Senen, Selasa (1/10). 

Nur (40), salah seorang saksi mata menuturkan, korban tertabrak kereta saat hendak melintasi perlintasan KA. Saat menyeberang, korban sepertinya tidak mengetahui jika ada kereta yang tengah melintas. 

"Dia (korban) berjalan tepat di pinggir rel dari arah senen mau ke arah Jatinegara. Tiba-tiba ada dua kereta yang lewat bersamaan. Korban terlihat hendak menyeberangi rel. Sebelumnya dia sudah kita teriakin tapi nggak dengar," ujar Nur, seperti dilansir situs beritajakarta.

Kapolsek Senen, Kompol Kartono mengatakan, korban tewas dengan luka mengenaskan di bagian belakang kepala dan tangan kanannya patah. "Korban langsung tewas di lokasi kejadian dan langsung kami bawa ke RSCM untuk dilakukan visum," katanya. 

Ditambahkan Kartono, saat kecelakaan korban hanya membawa surat jalan dari tempat tinggalnya di Desa Wonosari RT 01/02 Kecamatan Bonang, Kabupaten Demak, Jawa Tengah. "Saat ini kami sedang mencari data mengenai keluarga korban," tandasnya. 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement