Senin 16 Sep 2013 16:01 WIB

Marzuki Anggap yang Komentar Soal Konvensi Tak Hanya Anas

Rep: Esthi Maharani/ Red: Mansyur Faqih
Marzuki Alie
Foto: Tahta/Republika
Marzuki Alie

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Partai Demokrat sama sekali tidak khawatir dengan ormas bentukan Anas Urbaningrum, Perhimpunan Pergerakan Indonesia (PPI). Partai penguasa ini mengaku tak ambil pusing dengan pernyataan Anas mengenai proses politik internal partai terkait konvensi capres. 

Wakil Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat, Marzuki Ali mengatakan, semua orang berhak mengemukakan pendapat terkait konvensi. "Ormas dan pengamat pun mengomentari masalah konvensi, jadi bukan hanya yang dibentuk mas Anas saja (yang komentar soal konvensi)," katanya di Kantor Presiden, Senin (16/9). 

Menurutnya, kritik yang datang dari siapa pun harus diterima sebagai pil alias obat. Yang penting, kritik ditanggapi dengan baik, diterima, dan ditindaklanjuti dengan koreksi. "Menurut saya bagus saja kalau ada koreksi kita terima, gak ada masalah," katanya. 

Ia juga enggan ambil pusing terkait pernyataan Anas yang menyebut capres konvensi tidak akan menang di pemilu. Sama seperti ketika Demokrat pada awal kemunculannya dianggap sebagai partai kecil dan tidak akan menjadi besar. 

Kenyataanya, lanjut Marzuki, Demokrat justru menunjukkan diri sebagai partai besar. Menang atau tidaknya capres konvensi pun masih belum bisa diprediksi. Apalagi sudah disebut tidak akan memenangkan pesta demokrasi. 

Menurutnya, tidak ada yang bisa memprediksi masa depan, kecuali Tuhan. "Kalau manusia sudah bisa memastikan, itu sudah menjadi Tuhan. Tugas manusia itu berusaha," katanya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement