Selasa 27 Aug 2013 22:00 WIB

Aher Harap Bonbin Bandung Tidak Dibubarkan

Rep: Lingga Permesti/ Red: Didi Purwadi
Ahmad Heryawan
Foto: Antara/Agus Bebeng
Ahmad Heryawan

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Kebun Binatang Kota Bandung memunyai tunggakan sewa lahan kepada Pemerintah Kota Bandung sejak 2007 dengan total mencapai Rp 2,4 miliar.

Gubernur Jawa Barat, Ahmad Heryawan, meminta agar pihak terkait menyelesaikan permasalahan bersama-sama. Ia juga meminta agar jangan sampai tunggakan tersebut mengakibatkan pembubaran kebun binatang.

"Kebun binatang menjadi tempat untuk wisata wawasan anak-anak. Dari kebun binatanglah anak-anak mempraktikkan secara langsung pelajaran yang diterima di sekolah," kata Aher, sapaan akrab Ahmad Heryawan, Selasa (27/8).

Masalah tunggakan tersebut, kata Aher, bisa terjadi karena manajemen yang kurang bagus sehingga terjadi kerugian. Jika managemennya bagus, kejadian seperti itu tidak akan terjadi.

Meskipun Kebun Binatang Bandung merupakan kewenangan Pemerintah Kota Bandung, pihaknya ingin penyelesaian tunggakan ini diselesaikan bersama-sama

"Kita mencari dahulu akar permasalahannya seperti apa, kemudian mencari solusinya. Jangan sampai membubarkan kebun binatang," kata dia.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement