Kamis 22 Aug 2013 18:15 WIB

Provinsi Jabar Lebih Universal Ketimbang Provinsi Pasundan

Rep: Lilis Handayani/ Red: Karta Raharja Ucu
Peta Jawa Barat
Foto: IST
Peta Jawa Barat

REPUBLIKA.CO.ID, INDRAMAYU -- Anggota DPRD Kabupaten Indramayu, Hadi Hartono, mengaku lebih setuju jika Provinsi Jawa Barat tetap bernama Jawa Barat. Hal itu sebagaimana Jawa Tengah dan Jawa Timur.

"Jawa Barat lebih universal dibandingkan nama Pasundan," kata Hadi. Ia menilai, pergantian nama Jabar menjadi Pasundan bisa menimbulkan kemungkinan gejolak di tengah masyarakat Pantura.

Sultan Sepuh XIV, PRA Arief Natadiningrat, juga mengungkapkan, ada kecenderungan sejumlah daerah untuk memisahkan diri dari Provinsi Jawa Barat jika nantinya nama Jawa Barat dipaksakan menjadi Pasundan. Seperti misalnya wilayah Cirebon menjadi Provinsi Cirebon.

Namun, Sultan memberikan lampu hijau pergantian nama Jawa Barat menjadi Pasundan. Untuk kemajuan daerah dan kesejahteraan masyarakat serta lestarinya budaya bangsa, dia menyatakan setuju dengan wacana tersebut. "Silakan provinsi Jawa Barat diubah namanya menjadi provinsi Pasundan," kata Sultan mengakhiri.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement