Jumat 16 Aug 2013 18:35 WIB

Sejumlah Halte TransJakarta Ditutup Besok

Rep: Halimatus Sadiyah/ Red: Yudha Manggala P Putra
Petugas kebersihan membersihkan halte Transjakarta di kawasan Kampung Sumur, Jakarta Timur, Kamis (19/4). (Republika/Adhi Wicaksono)
Petugas kebersihan membersihkan halte Transjakarta di kawasan Kampung Sumur, Jakarta Timur, Kamis (19/4). (Republika/Adhi Wicaksono)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) RI ke 86 akan digelar di Istana Negara pada Sabtu, 17 Agustus 2013. Imbas dari kegiatan tersebut, sejumlah halte bus TransJakarta akan ditutup.

"Sebanyak sepuluh halte busway akan ditutup mulai pukul 05.00 sampai 19.00 WIB," ujar Kepala Dinas Perhubungan DKI Jakarta Udar Pristono.

Berikut sepuluh halte yang rencananya ditutup pada Sabtu (17/8):

a. Halte Monas (Koridor 1)

b. Halte Balaikota (Koridor 2) (Situasional)

c. Halte Gambir 2 (Koridor 2) (Situasional)

d. Halte Kwitang (Koridor 2) (Situasional)

e. Halte RSPAD (Koridor 2)

f. Halte DPLU (Koridor 2)

g. Halte Gambir 1 (Koridor 2)

h. Halte Istiqlal (Koridor 2)

i. Halte Juanda (Koridor 2)

j. Halte Pecenongan (koridor 2)

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement