Senin 05 Aug 2013 08:48 WIB

Jadwal Operasi Bus Transjakarta Saat Lebaran

Rep: Halimatus Sa'diyah/ Red: Fernan Rahadi
Bus TransJakarta terbaru merek Zhongthong melaju di busway koridor I Jakarta Kota-Blok M di Jalan MH Thamrin, Jakarta Pusat, Jumat (4/1).
Foto: ANTARA/Andika Wahyu
Bus TransJakarta terbaru merek Zhongthong melaju di busway koridor I Jakarta Kota-Blok M di Jalan MH Thamrin, Jakarta Pusat, Jumat (4/1).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Selama libur lebaran, bus TransJakarta tetap beroperasi. Namun demikian, khusus pada malam takbiran dan hari H Idul Fitri, waktu beroperasi bus TransJakarta dibatasi.

Berdasarkan informasi dari @BLUTransJakarta, bus yang memiliki jalur khusus tersebut tetap melayani seluruh koridor. Namun demikian, pada malam takbiran, bus tidak beroperasi penuh. Karena, bus hanya melayani penumpang mulai pukul 05.00 WIB hingga pukul 18.30 WIB saja.

Sementara, pada hari raya Idul Fitri, bus TransJakarta baru mulai beroperasi setelah umat Muslim menjalankan shalat ied, yaitu mulai pukul 09.00 WIB hingga pukul 23.00 WIB.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement