REPUBLIKA.CO.ID, SUKABUMI — Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sukabumi menggandeng sebanyak tujuh minimarket untuk menggelar pasar murah Ramadhan. Pelaksanaan pasar murah ini diharapkan dapat membantu warga miskin yang terkena dampak kenaikan harga bahan bakar minya (BBM).
Pasar murah digelar Pemkab Sukabumi di Gelanggang Pemuda Kecamatan Cisaat Sabtu (20/7). Rencananya, pasar murah dan bazar Ramadhan ini digelar hingga Ahad (21/7). "Ada tujuh retail yang ikut dalam pasar murah," ujar Bupati Sukabumi, Sukmawijaya.
Ketujuh minimarket tersebut antara lain Alfamart, Indomaret, Yomart, dan Griyamart. Minimarket itu menjual sembako dengan harga murah rata-rata Rp 20 ribu per paket.
Padahal, harga satu paket sembako harusnya Rp 40 ribu. Di dalam paket sembako tersebut terdapat gula pasir, minyak goreng dan kebutuhan pokok lainnya.
Kepala Bidang Usaha Kecil dan Menengah (UKM), Dinas Koperasi, Perindustrian, Perdagangan, dan Pasar (Diskoperindagsar) Kabupaten Sukabumi, Agus Ernawan mengatakan, selain retail pemkab juga menggandeng sebanyak 100 UKM dalam kegiatan bazar. "Kegiatan ini juga menjadi ajang promosi UKM yang ada di Sukabumi," imbuh dia.