Senin 08 Jul 2013 09:35 WIB

Warga Sembunyi-Sembunyi Mainkan Petasan

Petasan
Petasan

REPUBLIKA.CO.ID, MUKOMUKO -- Kepolisian Resor Kabupaten Mukomuko, Provinsi Bengkulu, menyita berbagai jenis petasan dan minuman keras dari sejumlah pedagang setempat selama belangsungnya operasi penyakit masyarakat di daerah itu.

Kendati demikian, mereka menyadari bahwa petasan tetap saja dimainkan oleh warga setempat. Bahkan, daerah lain juga seperti itu.

"Petasan yang ada sekarang itu dimainkan secara sumbunyi sembunyi oleh warga setempat," kata Kepala Kepolisian Resor Kabupaten Mukomuko, AKBP Wisnu Widarto, melalui Kabag Ops, Kompol Laba Meliala, saat ditanya terkait penertiban petasan di Mukomuko, Senin.

Ia menambahkan operasi pekat itu akan terus berlangsung menjelang dan selama bulan Ramadhan. Terkait dengan warga setempat yang masih memainkan petasan dan mengganggu kenyamanan, menurut dia, pihaknya berulang kali mengimbau kepada warga supaya tidak main petasan.

"Operasi penyakit masyarakat tetap jalan di daerah ini. Beberapa kepolisian sektor telah menyita petasan dan minum keras," katanya.

Lebih lanjut, ia menjelaskan operasi pekat masih berlangsung di darah itu. Tugas dari polsek menertibkan petasan dan minuman keras agar tidak mengganggu kenyamanan warga menjalankan ibadah puasa.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement