Selasa 04 Jun 2013 18:27 WIB

XL Beri Layanan SMS untuk Informasi Sekolah

Rep: Ahmad Baaras/ Red: Djibril Muhammad

REPUBLIKA.CO.ID, DENPASAR -- Untuk memantau kegiatan anaknya di sekolah, orang tua bisa mengirim pesan singkat (SMS) ke server sekolah. Operator seluler PT XL Axiata Tbk, menyediakan program dan layanan untuk itu.

Bagian Perencanaan dan Pengembangan XL, Muhammad Ihsan mengatakan, dengan layanan yang diberikan, orang tua bisa mengirim SMS untuk mendapat laporan absensi anaknya. "Pengirim SMS, seketika itu juga akan ada balasan," katanya.

Dalam acara Gathering Guru Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK), di gedung XL Bali, Selasa (4/6), Ihsan juga memperkenalkan program Sistem Informasi Sekolah Terpadu (Sifoster).  Dengan program itu sebutnya, sekolah bisa menerapkan sistem ujian onlne yang bernama MXam.

"Dengan mengaplikasikan program itu, siswa bisa mengerjakan soal-soal secara online, dan hasil nilai ujian akan di-broadcast secara lang melalui SMS," katanya.

Sementara itu, peserta gathering, I Wayan Asta Apriadi dari SMK TI Mengwitani Kabupaten Badung menyebutkan, pihaknya sangat terbantu dengan adanya program itu. Karena pihak sekolah tidak perlu lagi memberikan informasi secara manul kepada para orang tua.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement