Sabtu 04 May 2013 18:32 WIB

Garuda Buka Layanan Imigrasi Shanghai-Jakarta

Garuda Indonesia
Foto: Antara
Garuda Indonesia

REPUBLIKA.CO.ID,SHANGHAI--Maskapai Garuda Indonesia meluncurkan program layanan imigrasi selama penerbangan rute Shanghai-Jakarta, mulai Sabtu.

Peluncuran ditandai dengan pengguntingan pita oleh Duta Besar RI untuk Cina merangkap Mongolia Imron Cotan, Direktur Layanan Garuda Indonesia Faik Fahmi dan Kepala Kantor Imigrasi Bandara Internasional Soekarno Hatta Effendi Paranginangin di depan loket 'check-in' Garuda di Bandara International Pudong, Shanghai.

Duta Besar RI untuk Cina merangkap Mongolia Imron Cotan mengatakan layanan imgirasi selama penerbangan Shanghai-Jakarta, diharapkan dapat meningkatkan arus kunjungan wisatawan Cina ke Indonesia.

"Selama ini jumlah kunjungan wisatawan Cina ke Indonesia terus mengalami peningkatan. Pada 2010, jumlah wisatawan Cina tercatat sekitar 260 ribu orang. Jumlah itu terus meningkat pada 2012 yang mencapai 850 ribu orang," katanya.

"Ia menambahkan dengan layanan imigrasi selama penerbangan Garuda Indonesia pada rute Shanghai-Jakarta, akan banyak pula pebisnis Cina yang berkunjung ke Indonesia.

"Selama ini kunjungan ke Indonesia masih didominasi oleh turis dengan tujuan utama Bali, sedangkan pebisnis dari China relatif belum banyak," kata Imron menambahkan.

Direktur Layanan Garuda Indonesia Faik Fahmi mengatakan sebelumnya Garuda Indonesia telah menerapkan layanan tersebut di enam rute lain antara Tokyo (Narita) - Jakarta, Seoul - Jakarta, Sydney - Jakarta, Tokyo (Narita) - Denpasar, Osaka - Denpasar dan Sydney - Denpasar.

sumber : antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement