REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Sejumlah aksi pun disiapkan untuk memeringati hari buruh (May Day) di Jakarta dan kota lainnya. KaPolri Jenderal Timur Pradopo berpesan agar aksi demonstrasi bisa dilakukan dengan tertib.
"Ini kita laksanakan setiap tahun ya. Unjuk rasa saya kira semua sudah diatur, yang penting tertib," katanya di kompleks istana kepresidenan, Senin (29/4).
Ia mengatakan, Polri siap mengamankan peringatan Hari Buruh. Termasuk Ibu Kota, DKI Jakarta yang seringkali menjadi pusat. Menurutnya, Jakarta adalah titik prioritas untuk pengamanan demonstrasi.
"Dari segi jumlah setiap tahun juga sangat meriah. Tapi sekali lagi mohon untuk bisa tertib kemudian polisi akan mengamankan," katanya.
Ia mengharapkan agar aksi demonstrasi tidak merugikan pihak lain. Misalnya memblokkir jalan tol atau titik vital lainnya. Kapolri mengingatkan ada masyarakat lain yang berkegiatan sehingga demonstrasi sebaiknya tidak mengganggu aktivitas warga yanglain.
"Aspirasi silakan dilaksanakan. Tetapi tidak mengganggu kegiatan masyarakat lainnya. Sekali lagi masyarakat yang lain jangan sampai terganggu kegiatannya," katanya.