Jumat 26 Apr 2013 15:10 WIB

Maju dari 'Dapil Neraka', Jane Shalimar Tak Gentar

Rep: Ira Sasmita/ Red: Mansyur Faqih
Jane Shalimar
Foto: laskarmerahputih.org
Jane Shalimar

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Caleg dari Partai Nasdem Jane Shalimar mengaku tak gentar berebut suara di dapil DKI III. Meski pun, dapil ini dianggap sebagai 'dapil neraka' karena direbutkan oleh banyak tokoh dan selebritis.  

Seperti Marzuki Alie, Farhat Abbas, dan Andi Nurpati dari Partai Demokrat. Kemudian, politisi senior Effendi Simbolon dan mantan atlet renang Richard Sambera dari PDI Perjuangan. Nama Tantowi Yahya juga mewarnai dapil ini dari Partai Golkar.

"Tidak takut sama sekali. Toh setiap orang akan melakukan upaya yang sama kuatnya. Jadi sama-sama berusaha saja," ujar Jane kepada Republika, Jumat (26/4).

Pesinetron dan presenter berusia 32 tahun itu juga mengaku tidak risau dengan dana kampanye. Alasannya, mendapat dapil di Jakarta sudah menjadi kemudahan. Karena tidak perlu mengeluarkan biaya yang tinggi untuk mengunjungi konsituen. Jane juga bertekad tidak akan terlalu boros menyiapkan atribut kampanye.

"Mending langsung turun ke lapangan saja, ketemu pendukung. Percuma juga banyak atribut kalau pemilih tidak kenal," jelas Jane. 

Dari nama-nama yang didaftarkan Partai Nasdem, terdapat beberapa  nama tenar. Di antaranya mantan atlet bulu tangkis, Ricky Subagja yang diletakkan nomor satu di dapil Jawa Barat dan beberapa nama artis. Seperti Donny Damara, Mel Shandy serta Melly Manuhutu. 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement