Ahad 21 Apr 2013 08:06 WIB

Aksi Kartini Perangi Diskrimanasi Perempuan

Rep: Ratna Ajeng Tejomukti/ Red: Heri Ruslan
RA KArtini
Foto: .
RA KArtini

REPUBLIKA.CO.ID, BUNDARAN HI -- Sekelompok perempuan yang tergabung dalam Komisi Aksi Perempuan memperingati Hari Kartini dengan cara yang berbeda. Mereka melakukan aksi untuk menolak diskriminasi perempuan ketika terjadi pelecehan seksual.

Aksi diadakan dengan berkumpul di Bundaran HI dengan berpakaian hitam sebagai simbol perlawanan. Sebanyak 100 orang baik perempuan dan laki-laki terlihat membentangkan beberapa spanduk

Salah satu spanduk bertuliskan kekerasan terhadap perempuan adalah kejahatan kemanusiaan. Selain itu mereka akan mengajak masyarakat untuk menuliskan kemarahan mereka karena perempuan yang selalu disalahkan ketika menjadi korban pelecehan.

Terdapat tiga gambar mural setinggi dua meter yang disediakan panitia untuk menempelkan keluhan mereka. Ketiga gambar mural menggambarkan pelaku-pelaku kejahatan seksual.

Tulisan nantinya akan dijadikan simbol masih banyaknya kejahatan seksual yang terjadi di Indonesia. Mereka mengajak untuk melawan kekerasan, diskriminasi dan pemiskinan perempuan dalam bentuk apa saja.

Selain itu mereka mengisi aksi dengan berorasi. Kegiatan akan berlangsung pukul 07.00 hingga 09.30 WIB.  

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement