Rabu 03 Apr 2013 09:46 WIB

Cari Pengganti Menkeu, Hatta Rajasa 'Reshuffle' Kabinet?

Rep: Nur Aini/ Red: Citra Listya Rini
Hatta Rajasa
Foto: Republika/Wihdan Hidayat
Hatta Rajasa

REPUBLIKA.CO.ID, YANGON -- Posisi Menteri Keuangan (Menkeu) akan kosong mulai Mei mendatang lantaran Agus Martowardojo akan mengisi kursi Gubernur Bank Indonesia (BI). Kekosongan tersebut menurut Menteri Koordinator Bidang Perekonomian (Menko Perekonomian) Hatta Rajasa bisa menggeser posisi menteri lain.

"Reshuffle kabinet bisa saja terjadi, kemungkinan tidak satu diganti, bisa saja lebih dari satu," kata Hatta ketika Republika Online jumpai di Yangon, Myanmar, Selasa (2/4) waktu setempat. 

Namun, Hatta enggan menyebut nama-nama kandidat yang memenuhi syarat sebagai pengganti Agus Marto. Ia hanya mengisyaratkan kemungkinan tidak terjadi pertukaran posisi antara Agus Marto dan Darmin Nasution yang saat ini menjabat sebagai Gubernur BI. "Feeling saya, tidak (Darmin)," ujarnya.

Reshuffle kabinet kemungkinan bisa terjadi jika jabatan yang ditinggalkan Agus Marto digantikan oleh menteri yang saat ini masih menjabat. Sejumlah nama kandidat yang muncul di kalangan masyarakat berasal dari Kabinet Indonesia Bersatu jilid II, antara lain Menteri Perdagangan Gita Wirjawan, Wakil Menteri Keuangan Mahendra Siregal, hingga Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional, Armida Alisjahbana. 

Agus Marto bakal meninggalkan kursi Menkeu setelah dipilih Komisi XI DPR RI untuk menduduki jabatan sebagai Gubernur BI. Mantan Direktur Utama Bank Mandiri tersebut akan menggantikan Darmin Nasution yang habis masa jabatannya pada 22 Mei 2013. 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement