Rabu 20 Mar 2013 15:11 WIB

Menko Perekonomian Buka Rakorgub se-Sumatra di Lampung

Rep: Mursalin Yasland/ Red: Djibril Muhammad
Hatta Rajasa
Foto: Republika/Wihdan Hidayat
Hatta Rajasa

REPUBLIKA.CO.ID, BANDAR LAMPUNG -- Menko Perekonomian, Hatta Rajasa, akan membuka rapat kerja gubernur (rakorgub) dan rakor MP3I se-Sumatra di Bandar Lampung, Rabu (20/3). Rakorgub ini akan memantapkan program Jembatan Selat Sunda (JSS), jalan tol, rel KA trans-Sumatra.

Hadir dalam rakorgub dan MP3I, di antaranya Menteri Kehutanan Zulkifli Hasan, Menteri Perhubungan EE Mangindaan, Menteri Pekerjaan Umum Joko Kirmanto, Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Muhammad Nuh, dan para gubernur se Sumatra.

Rakorgub ini, kata Ketua Panitia Penyelenggara yang juga Asisten II Setdaprov Lampung, Arinal Junaidi, akan membahas percepatan pembangunan JSS, percepatan infrastruktur Sumatra seperti jalan tol dan rel kereta api dari Aceh hingga Lampung, dan sumber daya air.

Sedangkan kepentingan Lampung dan provinsi di Sumatra lainnya, yakni pelabuhan internasional, dan bandara internasional.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement