Rabu 13 Mar 2013 21:35 WIB

Laporan Keuangan MA Berada di Peringkat ke-12

Rep: rusdy nurdiansyah/ Red: Ajeng Ritzki Pitakasari
Gedung Mahkamah Agung
Foto: M.Syakir/dok.Republika
Gedung Mahkamah Agung

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA--Mahkamah Agung mengumumkan kondisi keuangan pada pada tahun 2012. MAmenerima alokasi anggaran sebesar Rp 5,05 triliun. Dalam pertanggungjawaban keuangannya, MA menghabiskan 95,07 persen anggaran yang dialokasikan tersebut.

Keterangan itu disampaikan Ketua MA, Hatta Ali dalam sambutan, Laporan Keuangan MA Tahun 2012, di Gedung MA, Jakarta, Rabu (13/3). 

''Kinerja MA pada tahun 2012 meningkat jauh dibanding tahun-tahun sebelumnya, dari alokasi pagu anggaran Rp 5,05 triliun berhasil dicapai penyerapan 95,07 persen,'' ungkap Hatta.

Ia menambahkan, hal itu, lebih dibanding pada tahun-tahun sebelumnya. Pada 2010 MA hanya berhasil menyerap anggaran sebesar 74,71 persen, sedangkan pada 2011 MA hanya berhasil menyerap 77,99 persen.

''Atas pencapaian 2012 MA berhasil menempatkan diri di peringkat 12 sebagai Kementerian atau Lembaga yang berhasil menyerap alokasi anggaran,'' jelas Hatta.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement