Rabu 27 Feb 2013 20:03 WIB

Sebagian Korban Kecelakaan Bus Maut Sudah Pulang

Rep: Lida Puspaningtyas/ Red: Heri Ruslan
Kecelakaan Bus/ilustrasi
Foto: ist
Kecelakaan Bus/ilustrasi

REPUBLIKA.CO.ID, CIANJUR -- Sebagian korban kecelakaan bus pariwisata Mustika Mega Utama telah meninggalkan Rumah Sakit Umum Daerah Cimacan Cianjur, Rabu (27/2). Total korban akibat peristiwa nahas ini yaitu 75 korban.

Hingga saat ini, pukul 19.00 WIB, total korban meninggal dunia bertambah menjadi 17 orang. 15 orang meninggal di tempat kejadian dan dua orang meninggal di Rumah Sakit.

Semua korban meninggal berasal dari Kampung Cikembang, Kecamatan Sukajaya, Kabupaten Bogor. Kepala Kepolisian Resor Cianjur, AKP Agustri Heryanto mengatakan seluruh jenazah sudah dipulangkan dari RSUD Cimacan.

''Jenazah dibawa ke Rumah Sakit Palang Merah Indonesia, Bogor sebelum kemudian dikembalikan kepada keluarga,'' kata dia di RSUD Cimacan, Cianjur. Sementara, korban luka berat dan ringan masih dirawat di RSUD Cimacan dan RSUD Cianjur.

Sebanyak 11 orang korban luka dirawat di RSUD Cimacan dan 26 orang dirujuk ke RSUD Cianjur. ''Korban lainnya telah pulang ke Bogor atau masih menunggu jemputan keluarga,'' kata dia.

Korban meninggal yaitu Hadi (51 tahun), Emun (45 tahun), Herlan (50 tahun), Nadi (40 tahun), Ani (47 tahun), Dedeh bin Ukar (45 tahun), Eram (35 tahun), Usup subrata (39 tahun), Panca (8 tahun), Dedeh (45 tahun), Ratih Atika (16 tahun), Ema (15 tahun), Siti badrudin (20 tahun), Dede opik (38 tahun) dan sisanya belum teridentifikasi.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement