Jumat 22 Feb 2013 11:37 WIB

Sekolah Kebanjiran, Murid Diliburkan

Banjir (ilustasi)
Foto: ANTARA/Kristian Ali
Banjir (ilustasi)

REPUBLIKA.CO.ID,PALEMBANG--Sekolah Dasar Negeri (SDN) 222 Palembang mengalami kebanjiran hingga ke ruangan kelas akibat guyuran hujan deras yang melanda daerah itu, terpaksa ratusan murid sekolah itu diliburkan.

Pantauan Antara, Jumat, melaporkan, jalan menuju ke sekolah hingga halaman dan ruangan kelas sekolah juga terggenang air, sehingga para guru terpaksa meliburkan anak didik hingga menunggu kondisi normal.

Banjir akibat guyuran hujan deras juga disertai air pasang naik menjadikan halaman dan ruang kelas tergenang air sejak Rabu (21/2).

Menurut Kepala SDN 222 Neni Hariani, sekolah di kawasan Kelurahan Kemas Rindo, Kecamatan Kertapati itu, air pasang mulai naik menggenangi halaman sekolah dan dalam ruangan kelas sejak Rabu, sehingga sementara ini kegiatan belajar mengajar tidak bisa dilakukan dengan baik.

Para murid terpaksa diliburkan sementara, karena takut terjadi hal-hal tidak diinginkan, terlebih lagi banyak anak yang tidak bisa berenang, kata Wawan, pegawai penjaga sekolah tersebut menambahkan.

Memang sekolah ini rentan terhadap banjir, karena lokasinya hanya berjarak beberapa ratus meter dari Sungai Ogan. "Jadi wajar ketika air sungai pasang atau permukaannya naik disertai dengan musim penghujan seperti sekarang ini, di wilayah permukiman itu mudah terkena banjir," katanya.

Ia berharap, banjir cepat surut supaya murid-murid dapat melakukan kegiatan belajar kembali, persiapan mengikuti ujian akhir yang tidak lama lagi dilaksanakan.

sumber : antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement