Selasa 05 Feb 2013 16:20 WIB

Jadi Presiden, Prabowo: Saya Wajibkan Anak-Anak Minum Susu

Rep: Muhammad Hafil/ Red: Citra Listya Rini
Prabowo Subianto
Foto: Antara
Prabowo Subianto

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Prabowo Subianto akan mewajibkan program minum susu bagi setiap siswa Indonesia dengan catatan, dia terpilih sebagai presiden pada Pemilu 2014 mendatang.  Menurut dia, minum susu sangatlah penting bagi generasi muda Indonesia.

"Kalau saya jadi presiden RI, kalau Tuhan dan anda pilih saya, saya akan bikin program minum susu di setiap sekolah," kata Prabowo yang berbicara di hadapan ribuan buruh di Yayasan Tenaga Kerja Indonesia, Jakarta, Selasa (5/2).

Prabowo menilai, saat ini konsumsi protein anak Indonesia di seluruh provinsi ternyata masih sangat rendah. Di Jakarta, misalnya, kata Prabowo, 27 persen alias satu dari tiga balita kekurangan gizi. Sedangkan kondisi yang paling parah terjadi di Nusa Tenggara Timur (NTT), tempat 58 persen terjadi kekurangan gizi alias sekitar dua dari tiga anak pasti kekurangan gizi.

Menurut Prabowo, kondisi tersebut yang menyebabkan generasi muda Indonesia menjadi kurang berkualitas dan diprediksi akan kalah bersaing dengan anak-anak dari negara lain yang gizi dan asupan proteinnya lebih baik.

“Dulu waktu saya punya anak buah, saya wajibkan anak buah saya untuk minum susu setiap hari. Awalnya, mereka muntah-muntah dan tak sanggup. Tapi, setelah dua minggu malah mereka suka dan ketagihan,” kata Prabowo.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement