REPUBLIKA.CO.ID, PEKAYON -- Sejumlah jalan baik protokol dan jalan pemukiman terlihat rusak akibat banjir yang merendam Bekasi selama tiga hari terakhir. Salah satunya adalah Jalan Pekayon Raya.
Andi, warga Pondok Mitra Lestari yang tiap hari melintas di Jalan Pekayon, mengeluh lantaran mulai banyak munculnya lubang di Jalan Pekayon. Lubang-lubang tersebut muncul pasca banjir. Belum lagi aspal yang mengelupas akibat terendam air.
''Kayaknya sebelum banjir enggak ada lubang di beberapa titik, kayak di depan Pasar Jati Asih. Lubangnya nambah banyak dan dalem-dalem,'' kata Andi kepada Republika, Selasa (22/1).
Berdasarkan pantauan Republika, lubang yang ada di jalan pekayon tersebar hingga pertigaan pasar swalayan Naga, Jatiasih. Selain itu, genangan air juga terlihat menggenang di pinggir jalan.
Air pun menggenangi lubang, dan tidak terlihat oleh pengendara, terutama pengendara motor. Alhasil sejumlah pengendara melambatkan laju kendaraannya dan sempat membuat kemacetan. Kedalaman lubang pun bervariasi. Namun ada yang hingga mencapai 15 sentimeter.
Sedangkan di Jalan Perumnas Pondok Gede Permai (PGP), genangan air dan endapan lumpur yang cukup tebal masih terlihat di pinggir jalan. Tidak hanya itu, aspal-aspal terlihat banyak yang mengelupas. Permukaan jalan juga tidak rata lantaran adanya gundukan semen yang telah mengering.
Selain itu juga banyak batu dan kerikil yang bertebaran di ruas jalan tersebut. Sementara di Jalan Nusa Indah, Jatiasih, permukaan jalan yang tidak rata membuat sejumlah kendaraan terpaksa mengurangi kecepatannya.
''Untuk jangka panjangnya, seharusnya jalanan bisa tambah bagus. Paling tidak rata jalanan dan nggak ada batu sama kerikil. Biar aktivitas warga gak terganggu,'' kata Jaini, Warga Villa Nusa Indah.
Menanggapi hal ini, Kepala Dinas Bina Marga dan Tata Air (Disbinmarta) Kota Bekasi Momon Sulaeman menyatakan, pihaknya telah mengidentifikasi titik-titik jalan yang terkena dampak paling parah akibat banjir. Menurutnya ada sembilan titik ruas jalan yang terkena dampak paling parah dan salah satunya adalah Jalan Pekayon. Selain itu juga ada Jalan Kitabarani dan Jalan Bintara.