Jumat 18 Jan 2013 13:11 WIB

Curah Hujan Tinggi Diprediksi Hingga Sabtu

Rep: Rina Tri Handayani / Red: M Irwan Ariefyanto
hujan
Foto: ap
hujan

REPUBLIKA.CO.ID,BALAI KOTA --Curah hujan yang tinggi diprediksi akan berakhir hingga Sabtu (19/1). Prediksi ini diungkapkan Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana Syamsul Ma'arif.

Dia mengatakan berdasarkan laporan Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) hujan merata dengan mulai dari intensitas sedang di Jabodetabek akan berlangsung hingga dua sampai tiga hari mendatang. Namun, pekan depan terdapat tendensi curah hujan akan menurun.

Menurutnya, ketinggian air di pintu air manggarai tahun 2013 yaitu 1.030 centimeter lebih tinggi dibanding 2007 yaitu 1.020 centimeter. Sedangkan, batas normal tinggi muka air 950 centimeter. Sedangkan, puncaknya diprediksi terjadi siang ini dan akan surut lagi.

Dia mengatakan terdapat fluktuasi air sehingga hal ini menjadi pertanyaan terkait daerah tangkapan air. Karena itu, menurutnya terdapat peran dari anthropogenic yang harus disadarkan dan dibicarakan.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement