Kamis 27 Dec 2012 12:35 WIB

Warga Miskin di Jember Dapat 'Beras Cerdas'

Beras raskin
Foto: politiksaman.blogspot.com
Beras raskin

REPUBLIKA.CO.ID, JEMBER -- "Beras cerdas" produksi Fakultas Teknologi Pertanian Universitas Jember mulai dibagikan kepada keluarga miskin. 'Beras Cerdas' diproyeksikan sebagai pengganti beras untuk keluarga miskin (Raskin) di Kabupaten Jember, Jawa Timur, Kamis.

Penemu yang juga pelopor pemberian bantuan "beras cerdas" dari Unej, Prof Ahmad Subagyo, mengatakan beras tersebut akan dibagikan kepada 490 rumah tangga sasaran (RTS) yang tersebar di Kecamatan Jelbuk dan Kecamatan Sumberbaru di Jember.

"Pembagian 'beras cerdas' itu merupakan tindak lanjut kerja sama terpadu antara Unej dengan Badan Ketahanan Pangan Kementerian Pertanian, Badan Ketahanan Pangan Pemprov Jatim, dan Pemkab Jember," katanya.

''Beras Cerdas" merupakan beras restrukturisasi dari berbagai bahan baku alami yang dibuat dengan mencampurkan tepung dari olahan singkong atau "modified cassava flour" (mocaf), jagung, protein susu dan bahan tambahan lainnya dengan tujuan untuk meningkatkan kandungan protein dan sifat fungsionalnya.

"Masing-masing RTS akan mendapatkan sebanyak 10 kilogram 'beras cerdas' sebagai pengganti konsumsi makanan pokok non-beras,'' katanya. ''Karena berdasarkan data BPS, jumlah rumah tangga miskin masih tinggi. Sedangkan, ketahanan pangan di Indonesia masih rentan."

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement