REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Ketua Forum Pemuda Pemudi Indonesia (FPPI) Syakir Al Idrus menolak anggapan bahwa Syiah adalah ajaran sesat. Menurutnya, tidak ada yang bisa mengklaim paling benar dalam beragama karena kebenaran milik Tuhan.
"Yang berhak mencap benar atau tidak hanya Tuhan. Yang mengklaim paling benar berarti melampaui kekuasaan Tuhan," Syakir.
Dalam kesempatan itu, FPPI mengumumkan rencana untuk menyelenggarakan peringatan Muharram Nasional. Peringatan itu akan dibarengi dengan haul cucu Rasulullah, Sayyidina Husein. "Indonesia Bersatu dengan Peringatan Haul Sayyidina Husein Cucunda Rasulullah".
Syakir mengungkapkan Indonesia memiliki keragaman yang majemuk sehingga perbedaan tidak bisa dihindari. Dalam menghadapi perbedaan tersebut, ujar Syakir, diperlukan sikap untuk saling bertenggang rasa. "Kita sangat mudah dipecah. Sedikit saja ribut. Jika kita punya rasa tenggang rasa sedikit saja maka kita akan bersatu," kata Syakir.