Ahad 16 Dec 2012 18:35 WIB

Yuddy Chrisnandi Cocok Gantikan Andi?

Rep: Ahmad Islamy Jamil/ Red: Ajeng Ritzki Pitakasari
Yuddy Chrisnandi
Foto: Istimewa
Yuddy Chrisnandi

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Untuk mencari sosok menpora baru yang di mata publik pantas menjadi menggantikan Andi Mallarangeng, baru-baru ini Lembaga Survei Nasional Nasional (LSN) menggelar sebuah quick survey. Hasilnya menempatkan politisi Partai Hanura, Yuddy Chrisnandi, sebagai figur terkuat untuk menduduki posisi tersebut.

"Dari sepuluh tokoh muda yang kami sodorkan, nama Yuddy Chrisnandi paling banyak dipilih responden," ujar Direktur Lembaga Survei Nasional, Umar S Bakry, Ahad (16/12). Selain itu, hasil quick survey LSN menunjukkan bahwa mayoritas responden (51,6%) menghendaki pengganti Andi Mallarangeng tidak berasal dari partai-partai koalisi (Setgab) yang sekarang mendukung pemerintahan SBY.

Hanya 29,3% yang mengharapkan menpora baru tetap berasal dari dalam Setgab. Selebihnya (19,1%) menjawab tidak tahu atau menyerahkan keputusan soal Menpora baru kepada Presiden SBY.

“Saat ditanya apa alasannya, umumnya responden menganggap tokoh-tokoh dari partai koalisi tidak menjanjikan kinerja yang optimal,” beber Bakry. Sebagian responden menilai, mentri-mentri yang berasal dari koalisi ternyata tidak memuaskan SBY.

Buktinya, akhir-akhir Presiden sering mengeluhkan kinerja para menterinya, termasuk kecewa terhadap mentri-mentri yang lebih sibuk mengurus partai daripada tugasnya di kementrian.

Saat dihubungi Republika, Yuddy Chrisnandi enggan mengomentari hasil survei tersebut. "Mohon maaf, saya tidak bisa ngomong apa-apa soal ini."

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement