Ahad 02 Dec 2012 07:32 WIB

Cawakot Sukabumi Tes Kejiwaan hingga HIV/AIDS

Rep: Riga Iman/ Red: Didi Purwadi
Pilkada (ilustrasi)
Foto: berita8.com
Pilkada (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, SUKABUMI -- Empat pasangan calon wali kota Sukabumi akan mengikuti tes kesehatan mulai Senin (3/12) mendatang. Keempat calon wali kota ini menjalani pemeriksaan kesehatan mulai dari kejiwaan, tes narkoba, dan HIV/AIDS.

Pasangan wali kota tersebut yakni Muhammad Muraz-Achmad Fahmi (Demokrat, PKS dan PKB), Mulyono-Jona Arizona (PDIP dan PPP), dan Andri Hamami-Dangkih AS Nuklir (Partai Golkar dan Republikan).

Satu pasangan lainnya yaitu duet Sanusi Harjadireja-Yeyet Hudayat yang diusung PAN, PBB, Gerindra dan gabungan partai nonparlemen.

‘’Tahap pertama pemeriksaan dilakukan Senin,’’ ujar Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Sukabumi, Anton Rachman, kepada Republika, Ahad (2/12).

Tes kesehatan nantinya dilakukan oleh tim medis dari Ikatan Dokter Indonesia (IDI). Pasangan pertama yang mendapatkan pemeriksaan pada hari pertama adalah Muraz-Fahmi yang berslogan Mufakat (Muraz-Fahmi bersama rakyat).

Pada Selasa (4/12), pasangan Mulyono-Jona mendapatkan giliran berikutnya. Setelah itu, dua pasangan lainnya mendapatkan pemeriksaan serupa.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement