REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Menteri BUMN, Dahlan Iskan, mengaku pernah dipanggil Presiden Susilo Bambang Yudhoyono terkait dengan berbagai langkah dan tindakannya. Itu termasuk soal oknum anggota DPR yang meminta jatah kepada BUMN.
"Presiden mendukung langkah dan tindakan saya," katanya saat bertemu dengan Forum Pemred di Jakarta, Kamis, dalam sebuah acara bertajuk "Buka-bukaan dengan Dahlan Iskan".
Inisiatif pertemuan datang dari Forum Pemred yang ingin mendengar langsung dari Dahlan sebagai bahan informasi latarbelakang. Namun, ternyata Dahlan mempersilahkan apa saja yang disampaikannya untuk ditulis.
"Saya ini dulu wartawan. Sebagai wartawan, saya tidak suka narasumber yang tertutup,'' katanya. ''Jadi, silahkan saja ditulis."