REPUBLIKA.CO.ID, PALEMBANG -- PT Hutama Karya semakin menunjukkan keseriusannya untuk membangun jalan tol trans Sumatera mulai dari Lampung sampai Aceh. Perusahaan Konstruksi plat merah tersebut, Jumat (2/11) datang ke Palembang dan bertemu langsung Gubernur Sumatera Selatan (Sumsel) Alex Noerdin.
Usai melakukan pertemuan tertutup di Griya Agung, Direktur Utama PT Hutama Karya (HK) Tri Widjajanto Joedosastro menjelaskan kepada wartawan rencana pembangunan ruas jalan tol trans Sumatera khususnya ruas Palembang - Indralaya.
"Kami datang sebagai antisipasi awal terhadap penugasan pemerintah kepada PT Hutama Karya membangun jalan tol trans Sumatera," katanya.
Menurut Tri Widjajanto, untuk pembangunan ruas jalan tol trans Sumatera antara Palembang - Indralaya sekitar 22 km ini bisa menjadi leader pembangunan ruas tol di Sumatera yang akan dibangun di provinsi lainnya.
"Kami harapkan di Sumsel bisa dimulai pembangunan salah satu ruas jalan tol trans Sumatera karena dukungan dari pemerintah daerah setempat seperti disampaikan Gubernur Sumatera Selatan tadi. Insya Allah ground breaking (pemasangan tiang pancang pertama) jalan tol trans Sumatera bisa dilakukan Maret 2013," beber Tri Widjajanato.
Pembangunan jalan tol trans Sumatera ruas Palembang - Indralaya oleh PT Hutama Karya akan menjadi bagian dari kelompok atau tahap pertama pembangunan jalan tol Sumatera sepanjang 60 km yang akan dibangun di tiga provinsi, Sumatera Selatan, Sumatera Barat dan Sumatera Utara.