Senin 29 Oct 2012 14:27 WIB

Yance Belum Punya Cawagub

Rep: M Akbar Widjaya / Red: Yudha Manggala P Putra
Irianto Mahfudz Sidik Syafiudin terpilih sebagai calon gubernur Jawa Barat dari Partai Golkar.
Irianto Mahfudz Sidik Syafiudin terpilih sebagai calon gubernur Jawa Barat dari Partai Golkar.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA - Calon gubernur Jawa Barat dari Partai Golkar, Irianto M.S. Syaifudin (Yance) mengaku belum memiliki calon wakil gubernur. Yance mengatakan saat ini dirinya masih menunggu instruksi DPP Partai. 

"Untuk wakil saya belum tetapkan. Saya sedang minta petunjuk dari DPP," kata Yance kepada wartawan di sela acara Rapimnas ke IV Partai Golkar, Senin (29/10), di Jakarta.

Yance menyatakan DPP Partai Golkar tengah menimbang-nimbang siapa figur yang paling tepat mendampingi dirinya di Pilkada Jabar. Keputusan, kata Yance, berada di bawah Ketua Umum Partai Golkar, Aburizal Bakrie. "Pengumuman akan disampaikan pada 8 November nanti," ujarnya.

Yance mengklaim dirinya merupakan calon tunggal Partai Golkar di Pilkada Jabar. Restu Partai Golkar didapat Yance langsung Aburizal Bakrie. "Saya sudah ditetapkan Bang Ical maju sebagai Cagub Jabar," kayanya.

Sampai saat ini Yance mengaku pede bakal menang di Pilgub Jabar 2013. Dia menolak hasi survei yang menempatkan elektabilitasnya di bawah kandidat-kandidat lain. 

Menurut Yance berdasarkan survei yang dilakukan internal Golkar, tingkat elektabilitasnya saat ini terbilang tinggi. Yance mengklaim ada di posisi urutan kedua di bawah Cagub dari Partai Demokrat, Dede Yusuf. 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement