Jumat 26 Oct 2012 09:34 WIB

Didin Serukan KPK Kejagung Polri Kompak Lawan Korupsi

Didin Hafiduddin
Foto: Darwaman/Republika
Didin Hafiduddin

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Khatib shalat Idul Adha di Masjid Agung Sunda Kelapa, Jakarta, Didin Hafidhuddin menyoroti hubungan antarlembaga penegak hukum. Dia menegaskan semua lembaga itu harus kompak menghadapi tindak kejahatan korupsi.

Dalam khotbahnya, Didin menyoroti mengenai masalah hubungan institusi penegak hukum. Dia berharap lembaga-lembaga tersebut mengedepankan prinsip keadilan dan profesionalitas.

"Polri, Kejagung dan KPK harus bersatu dan bersinergi dalam menghadapi tindak kejahatan korupsi yang menjadi salah satu akar permasalahan kemiskinan di Indonesia dan dunia," kata Didin.

Selain itu, Didin juga mengajak umat untuk memperhatikan kondisi pendidikan yang belakangan diwarnai tawuran pelajar.

"Ada yang tidak tepat dalam mengasuh dan mendidik generasi muda. Lingkungan pendidikan yang pertama adalah keluarga,'' katanya. ''Keluarga Nabi Ibrahim yang diabadikan dalam rukun dan wajib haji adalah contoh keluarga yang berhasil menumbuhkembangkan anak yang memiliki integritas pribadi dan akhlaqul karimah.''

Artinya, orang tua harus memberikan contoh kepada anak-anaknya seperti mengerjakan shalat, berdoa, membaca Alqur'an serta menanamkan rasa cinta kepada orang lain.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement