Jumat 26 Oct 2012 09:21 WIB

Bawa Senpi Rakitan, Pria Tegal Ditangkap di Istiqlal

Rep: Bilal Ramadhan/ Red: Didi Purwadi
Senjata Api
Foto: Prayogi/Republika
Senjata Api

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Seorang pria diamankan sebelum berjalannya shalat Idul Adha di Masjid Istiqlal, Jakarta, Jumat (26/10). Pria berinisial SDM ini ditangkap karena membawa senjata rakitan di dalam tasnya.

"SDM berasal dari Tegal datang ke Jakarta sehabis mengunjungi rekannya yang ada di Tangerang," kata Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya, Kombes Rikwanto, yang dihubungi pada Jumat (26/10).

Rikwanto menambahkan SDM ke Tangerang menemui seorang rekannya sebelum menuju ke Masjid Istiqlal dengan menggunakan taksi.

Begitu tiba di pintu masuk Masjid Istiqlal yang telah dilengkapi dengan pengamanan metal detector, sebuah senjata rakitan ditemukan di dalam tas milik SDM. Saat itu SDM memakai kaos biasa.

SDM pun langsung ditangkap sekitar pukul 04.30 WIB. Saat ini SDM dibawa tim Resmob Polda Metro Jaya untuk menjalani pemeriksaan lebih lanjut.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement