Jumat 26 Oct 2012 06:52 WIB

188 Personel Kepolisian Dikerahkan Amankan Arus Puncak

Kemacetan yang terjadi di Puncak, Bogor, Jawa Barat
Kemacetan yang terjadi di Puncak, Bogor, Jawa Barat

REPUBLIKA.CO.ID, BOGOR -- Polres Bogor, Jawa Barat, menerjunkan 188 personel untuk mengamankan arus lalu lintas di kawasan Puncak menghadapi libur panjang Idul Adha 1433 Hijriah.

"Untuk libur Idul Adha ini, kami (Polres Bogor) menurunkan personel lebih banyak dari biasanya yakni 188 personel. Mereka akan bertugas mengatur arus lalu lintas di Puncak," kata Kepala Satuan Lalu Lintas Polres Bogor, AKP Edwin Affandi, seperti dikutip Antara.

AKP Edwin mengatakan personel yang dikerahkan merupakan anggota gabungan Polres dan Polsek wilayah Puncak. Personel disebar ke simpul-simpul rawan kemacetan kawasan Puncak seperti Pasar Ciawi, Megamendung, Pasar Cisarua, Taman Wisata Matahari, TSI dan Mesjid At Tawaun.

"Personel bertugas mengatur arus, berpatroli, pengamanan di titik-titik rawan di Posko Pengamanan. Kita siapkan sebanyak 30 personel patroli," katanya.

Untuk sistem one way, lanjut AKP Edwin, akan dilaksanakan secara situasional melihat kondisi arus di lapangan.

Pola arus kendaraan di Puncak pada Jumat dan Sabtu banyak yang bergerak menuju Puncak. Sedangkan, arus balik diprediksikan Minggu.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement