Jumat 19 Oct 2012 16:57 WIB

Dikaitkan Hambalang, Menkeu Siap Tanggung Jawab

Rep: A.Syalaby Ichsan/ Red: Hafidz Muftisany
Menteri Keuangan Agus Martowardoyo
Foto: Yudhi Mahatma/Antara
Menteri Keuangan Agus Martowardoyo

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Menteri Keuangan, Agus  Martowardojo, mengaku siap bertanggungjawab jika ada yang mengaitkan namanya ke proyek Hambalang.

Sebagai pejabat yang memiliki mitra kerja seluruh kementerian dan lembaga juga satuan kerja, Agus mengungkapkan sangat wajar jika namanya dikaitkan dengan proyek pemerintah, termasuk Hambalang.

"Tidak usah khawatir. Kalau dari kemenkeu, semua yang namanya temuan dari KPK, BPK itu akan dipertanggungjawabkan," jelas Agus di kantor kementerian keuangan, Jakarta, Jumat (19/10).

Agus menjelaskan kementerian keuangan mesti berhubungan dengan 48.000 satuan kerja baik di tingkat pusat mau pun daerah terkait dengan anggaran.

Oleh karena itu, jika memang ada salah satu dari anak buahnya yang kongkalikong dengan salah satu satuan kerja, pasti akan ditindak.Agus mengharapkan kasus ini dapat cepat selesai.

Pasalnya, tutur Agus, kasus tersebut secara tidak langsung berdampak kepada keberlanjutan proyek lain yang menggunakan anggaran secara multiyears dan ikut berkaitan dengan keterlibatan pegawai di Kementerian Keuangan.

Menurut dia, sistem penganggaran belanja negara saat ini telah berfungsi baik dan terlihat jelas bahwa proyek yang masuk dalam rencana jangka menengah suatu Kementerian Lembaga harus dilakukan dengan sepengetahuan pimpinan tertinggi di kementerian tersebut.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement