Jumat 05 Oct 2012 17:25 WIB

Seorang Petani Poso Ditembak Orang tak Dikenal

Rep: Ani Nursalikah/ Red: Djibril Muhammad
Penembakan ilustrasi
Penembakan ilustrasi

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Seorang petani di Desa Masani Kabupaten Poso, Sulawesi Tengah bernama Hasman (30 tahun) ditembak orang tidak dikenal di rumahnya, Kamis (4/10) sekitar pukul 23.00 WITA.

Menurut Kepala Bagian Penerangan Umum Divisi Humas Mabes Polri Komisaris Besar (Kombes) Polisi Agus Rianto menuturkan kejadian tersebut bermula saat seseorang mengetuk pintu rumahnya. Begitu pintu dibuka, pelaku langsung melepaskan tembakan ke arah Hasman.

Beruntung nyawanya masih dapat diselamatkan. Tembakan itu mengenai punggungnya dan tidak sampai mengenai organ vital. Diduga ketika pelaku menembak, Hasman berusaha lari sehingga bagian punggungnya yang tertembak. Ia kemudian dilarikan ke rumah sakit untuk mendapatkan perawatan. "Pelaku diduga berjumlah dua orang dan langsung melarikan diri," ujar Agus, Jumat (5/10).

Sampai saat ini polisi dan aparat TNI di Poso sedang melakukan pengejaran. Polisi mengaku belum bisa menentukan motif di balik penembakan tersebut. Begitu juga dengan saksi mata. Meski saat kejadian ada keluarga, tapi polisi belum fokus pada pendalaman pihak tersebut.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement