Jumat 05 Oct 2012 08:45 WIB

Sepasang Gajah Putih Diajari Naik Kendaraan

Gajah (Ilustrasi)
Foto: AP/Anupam Nath
Gajah (Ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, BENGKULU -- Sepasang gajah hiburan Pasir Putih, Kawasan obyek wisata Pantai Panjang, Kota Bengkulu, masih belajar naik kendaraan. Itu agar mereka bisa diangkut ke Pusat Latihan Gajah Seblat, kabupaten Bengkulu utara.

''Dua ekor gajah hiburan itu sudah diserahkan manajemen Pasir Putih ke Balai Konservasi Sumber Alam (BKSDA) Bengkulu,'' kata Kepala BKSDA Bengkulu, Anggoro Dwi Sujiarto, Jumat.

Ia mengatakan sepasang gajah itu sebetulnya sudah akan diangkut ke Pusat Latihan Gajah (PLG) Sebelat beberapa hari lalu. Namun berhubung tidak mau naik kendaraan, maka rencana tersebut terpaksa ditunda.

Sekarang kedua gajah masih pengenalan dan belajar naik kendaraan. Pihaknya berharap sang gajah pekan depan sudah bisa diangkut dengan kendaraan truk berukuran besar.

Jarak tempuh Kota Bengkulu-Seblat sekitar 110 kilometer dan perlu pengamanan khusus. ''Sebetulnya dua gajah itu akan dikembalikan ke PLG Way Kambas Lampung. Tapi karena lokasinya cukup jauh, maka kedua gajah diamankan di PLg Seblat Bengkulu,'' katanya.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement